Ticker

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Responsive Advertisement

Unity Variabel Manager Tutorial #03 - Save & Load Variable



Coding Labs - Ada banyak jenis variabel yang dikenal oleh Unity. Selain beberapa variabel dasar seperti string, integer, float dan boolean, Unity juga mengenal beberapa jenis variabel khusus game yang merupakan class utama Unity. Pada tutorial ini, kita akan menggunakan Zetcil Framework untuk mengelola save dan load variabel antar scene.

Buka aplikasi baru


Tambahkan Canvas


Atur posisinya seperti ini


Tambahkan UI Button


Ganti namanya sesuai dengan kebutuhan



Selanjutnya tambahkan Image/RawImage (sama saja sih - bedanya kalau RawImage dapat menggunakan Texture biasa, sementara Image harus dikonvert jadi Sprite 2D UI)


Atur posisinya kurang lebih seperti berikut



Duplikat image dan buttonnya


Atur bentuk image dan teks buttonnya



Duplikat button dan image lagi untuk gambar ketiga



Sampai tahap ini anda sudah berhasil membuat tampilan pemilihan karakter (pura-puranya gitu)


Pasang VarInteger, kasih nilai maksimal = 0, CurrentValue = 0 aja dulu


Pasang VariabelManager dengan operation setting SAVE


Cari bagian Variabel Integer dan tambahkan kata kunci khusus, misal "Karakter" dan pasangkan nilainya dari VarInteger


Selanjutnya, pilih Button terkiri, klik OnClick dan pasangkan nilai VarInteger = 1


Tambahkan VarManager dan panggil fungsi SaveData


Lakukan hal yang sama untuk Karakter 2


Lakukan hal yang sama untuk Karakter 3


Selanjutnya Import Game Controller


Cari Level Controller, pasang!


Untuk setiap tombol, arahkan pada saat di klik pindah ke scene GameLevel




Buat Scene baru


Dan beri nama GameLevel


Di Scene ini, buat sebuah Plane



Samakan pandangan kamera dengan pandangan scene


Tambahkan Cube


Tambahkan Cilinder


Tambahkan Sphere


Biar nggak terlalu gelap, bake sebentar lightningnya



Nah, jadi terang kan?


Selanjutnya buat 3 material untuk setiap bangun 3D


Bikin warnanya Merah, Hijau, Biru


Dan coklat untuk Plane


Selanjutnya seluruh bangun 3D dinon-aktif


Pasang VarManager tapi kali ini seting operasinya LOAD


Centang LoadOnStart


Masukan VarInteger


Atur posisinya sama seperti pada penyimpanan yaitu dengan kata kunci "Karakter"


Klik Play dan coba klik tombolnya. Apakah pindah scene?


Nggak pindah ya?


Ada yang lupa emang. Atur dulu Build Settings


Masukan Scene yang akan dibuild


Ulang lagi


Klik tombol, nah pindah kan?


Sekarang atur warna pada gambar mengikuti bangun 3D sebelumnya


Selanjutnya pada Game Level, tambahkan Checker Ayam


Cek jika nilai VarInteger yang dikirim dari Scene sebelumnya adalah 1



Maka aktifkan GameObject pertama yaitu Cube


Cek nilai 2 untuk Cylinder


Cek nilai 3 untuk Sphere



Save semuanya dan coba kita tes. Klik Karakter 1 (Merah)


Munculnya kubus merah!

   
Klik Karakter 2 (Hijau)



Munculnya cilinder hijau!

Klik Karakter 3 (Biru)


Munculnya bola biru!


Sip! Ini adalah dasar-dasar untuk pembuatan menu pemilihan karakter. Semoga bermanfaat

Post a Comment

0 Comments